Selasa, 03 Desember 2013

BINGKA KENTANG BANJAR




BINGKA KENTANG BANJAR


BAHAN:

8 butir telur
240 gram gula merah, di sisir halus
400 gram kentang kukus, di haluskan
240 ml santan kental dari 1 butir kelapa
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh bumbu spekuk
CARA MEMBUAT KUE BINGKA KENTANG :

1. Kocok telur dan gula sampai gula larut.
2. Campur kentang, santan, garam, dan bumbu    spekuk. Aduk rata.
3. Masukkan kocokan telur sedikit-sedikit      sambil di aduk rata.
4. Cetak di loyang berbentuk bunga diameter    22 cm, tinggi 7 cm
   yang di oles margarin dan di alas kertas    roti.
5. Oven 90 menit dengan suhu 160 derajat        Celsius.
TIP :

Mengocok telur jangan terlalu lama, cukup asal putih dan kuning telurnya tercampur.
Temperatur oven tidak boleh besar .Cukup kecil saja.
Kalau kue sampai melembung, artinya api oven terlalu besar.
Untuk : 12 potong


Lama Persiapan : 10 menit
Lama Membuat : 100 menit




Tidak ada komentar:

Posting Komentar